'Bumikan' Alquran, Pemkab Inhil Resmikan Penggunaan Rumah Tahsin dan Tahfidz 

'Bumikan' Alquran, Pemkab Inhil Resmikan Penggunaan Rumah Tahsin dan Tahfidz 

TEMBILAHAN (RIAUSKY.COM) - Pembangunan Rumah Tahsin dan Tahfidz yang ada di Kota Tembilahan merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir (Inhil) dalam membumikan Al-Qur'an.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Bagian (Kabag) Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah (Setda) Inhil, Muhammad Arifin di ruang kerjanya, kemarin.

Pasca diresmikan oleh Bupati Inhil, keberadaan Rumah Tahsin dan Tahfidz yang berlokasi di lingkungan Masjid Yayasan Amalbakti Muslim Pancasila (YAMP) Tembilahan langsung aktif. Aktifitas tahsin dan tahfidz Al-Qur'an rutin dilaksanakan setiap harinya.

"Pemkan hanya membantu membangunkan gedungnya. Pengelolaan itu dilakukan oleh masyarakat," ujarnya.

Selain pengelolaan, lanjut Arifin, pembiayaan operasional kegiatan tahsin dan tahfidz dilakukan secara swadaya oleh masyarakat setempat.

"Jadi, aktifitas di gedung tersebut tidak begitu membebani Pemerintah Daerah dari segi anggaran. Masyarakat yang berpartisipasi dalam pembiayaan, seperti wali santri," terangnya.

Arifin menegaskan bahwa gedung tahsin dan tahfidz tersebut dapat digunakan oleh masyarakat umum. Dia mengimbau agar masyarakat, khususnya Tembilahan dapat membawa anak-anak mereka belajar disana.

"Tenaga pengajar sudah ada. Anak-anak dapat belajar Al-Qur'an secara intensif. Selama ini mungkin mencari guru mengaji susah. Maka, anak kita dapat mengaji disana," imbuhnya. (R17/Mcr)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index